KILASTOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kotamobagu memberikan pendampingan trauma healing bagi anak – anak korba bencana kebakaran, di Kelurahan Gogagoman, Kecamatan Kotamobagu Barat, Rabu (8/12/2021).
Kepala Bidang Perlindungan Hak Perempuan, Perlindungan Khusus Anak, dan Pemenuhan Hak Anak, Novalia Djaman mengatakan, kegitan tersebut dilakukan guna untuk membantu anak-anak korba bencana kebakaran agar bisa kembali ceria, dan tidak trauma atas kejadian yang sudah terjadi kemarin.
“Ini semua dilakukan guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada anak-anak pasca kebakaran. Intinya bagaimana anak-anak tidak trauma lagi,” kata Novalia Djaman.
Dalam kegiatan trauma healing dan psikologi tersebut, psikolog klinis anak serta pekerja sosial yang tergabung dalam UPTD PPA Kotamobagu melakukan assessment kepada anak – anak.
“Trauma healing dilakukan untuk proses penyembuhan terhadap trauma atas dampak kebakaran, agar anak-anak bisa terus bahagia tanpa bayang-bayang kejadian tersebut,” kata Novalia.
Selain memberikan pendampingan, DP3A juga turut memberikan bantuan berupa buku dan alat tulis, setra makanan ringan.
“Kita ada dua kegiatan, yakni pemberian bantuan dan pendampingan kepada anak-anak. Tadi itu ada 20 anak yang kita kumpul, tapi anak-anak yang rumahnya terbakar ada 12 anak,” pungkasnya.
Kegiatan tersebut dilakukan oleh, DP3A, UPTD PPA serta Forum Anak Daerah Kotamobagu (Anggi)