KILASTOTABUAN.COM, BOLTIM – Pemerintah Desa (Pemdes) Moyongkota Baru salurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) tahap akhir, kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM), bertempat di Kantor Desa Moyongkota Baru, Jumat (17/12/2021).
Sebanyak 71 kepala keluarga yang terdaftar dalam penerima BLT sejak Januari hingga Desember 2021.
“Dari data penerima BLT tersebut, anggarannya mencapai Rp. 255.600.000 Masing – masing menerima Rp.300.000 per bulannya,” kata Sekretaris Desa Moyongkota Baru, Supardi Mamonto.
Dalam penerimaan BLT tahap akhir ini, kata dia. Pemdes mewajibkan penerima malampirkan sertifikan vaksin Covid-19.
“Dari 71 penerima BLT, yang sudah melakukan vaksinasi Covid-19, terdapat 65 orang, sementara lima orang lainnya berdasarkan hasil pemeriksaan dan keterangan dokter tidak bisa divaksin, sedangkan satu orang lagi belum pernah divaksin, nanti Pemdes akan memberikan arahan agar satu orang tersebut segerah melakukan vaksinasi besok yang akan digelar oleh Pemdes,” kata Supardi.
Sementara itu, Ia berharap agar BLT yang diterima sejak Januari hingga Desember 2021 tersebut, telah membantu dan dimanfaatkan oleh masayarakat di tengah situasi pandemi Covid-19 saat ini.
“Semoga dengan diterimanya BLT sejak Januari hingga Desember 2021 ini, telah membantu bapak ibu dalam menyelesaikan kesulitan yang dihadapi saat pandemi Covid-19,” harapnya.***