KILASTOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Walikota Kotamobagu Tatong Bara, mengimbau kepada seluruh pemain dan suporter untuk mengutamakan sportifitas selama event Walikota Cup V Kotamobagu tahun 2023 berlangsung.
Hal ini disampaikan Wali Kota Kotamobagu, usai menyaksikan pertandingan antara Bintang Muda Matali (BMM) versus Lingsyen Emergency Minahasa Selatan (Minsel), yang dimenangkan tim BMM dengan skor 2-0, di lapangan Nunuk, Kelurahan Matali, Jumat (7/7/2023) sore.
“Pertandingan ini semakin ramai, karena sudah masuk semi final. Tentu antusiasme masyarakat semakin besar. Diharapkan kepada seluruh penonton, panitia dan juga pihak keamanan untuk membackup pertandingan yang luar biasa ini menjadi pertandingan yang bernilai,” harap Tatong Bara.
Wali Kota mengatakan, dirinya telah berbicara dengan Ketua KONI-Ketua Askot PSSI Kotamobagu, Meiddy Makalalag, untuk mengawal event Wali Kota Cup tahun ini sampai final.
Untuk itu, Walikota berharap kepada seluruh masyarakat pecinta sepak bola baik pemain dan suporter untuk senantiasa menjaga serta mengutamakan sportifitas selama pertandingan berlangsung.
“Sportivitas itu harus dijaga, mulai dari penonton itu kalau tidak punya sportivitas tidak akan bisa. Begitu juga bagi wasit dan pemain. Nah, kesuksesan kegiatan ini ada di penonton. Saya mengimbau agar walikota cup ini menjadi event yang bermartabat dan memiliki nilai, maka mari kita junjung keberlangsungan kegiatan ini hingga sukses sampai final,” ujar wali kota.
“Adapun hal-hal yang kaitannya urusan dengan wasit kita serahkan kepada wasit. Yang pasti panitia dan khususnya Dinas Pemuda dan Olahraga termasuk saya sebagai penanggung jawab berharap ini semuanya berjalan sesuai prosedur,” tandas wali kota. (*)