KILASTOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga, Lola Kadir memulai usaha jualn nasi kuning di Depan Gedung Bobakidan, Kelurahan Kotobangon, Kecamatan Kotamobagu Timur.
Menurut Lona, usaha ini sudah digelutinya sejak setahun silam. “Mulai jualan pukul 07.00 pagi karena pada waktu tersebut banyak pelanggan, mulai dari sopir bentor, sopir taksi bahkan orang-orang kantoran yang belum sarapan,” katanya.
Kata Lola, hanya Rp5 ribu sudah bisa minikmati nasi kuning komplit miliknya. “Dalam sehari bisa 100 bungkus yang terjual. Untungnya bisa sampai Rp.100.000 bahkan Rp.150.000,” ujar Lola.
“Lewat usaha ini ia bersyukur, sebab hasil dari usaha tersebut ia gunakan untuk
memenuhi kebutuhan sehari-hari.” imbuhnya. (Gie)