KILASTOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Kejaksaan Negeri (Kejari) Kotamobagu, menjelang Hari Bhakti Adhyaksa Ke-61 tahun yang jatuh pada 22 Juli 2021, menggelar vaksinasi Covid-19 kepada masyarakat Kota Kotamobagu, Senin (12/7/2021).
Menurut Kepala Seksi Intel Kejari Kotamobagu, Arthur Piri, selain vaksinasi Covid-19, Kejari Kotamobagu juga akan menggelar kegiatan bakti sosial.
Baca Juga: OJK Bantu Salurkan 10 Juta Vaksin Covid-19
“Hari ini kami bekerja sama dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kotamobagu melaksanakan vaksinasi Covid-19 kepada anggota keluarga pegawai Kejari serta masyarakat Kotamobagu, Dan besok akan digelar bakti sosial kepada masyarakat dan pensiunan pegawai Kejari Kotamobagu,” katanya.
Sementara itu, menurut Kasi Pelayanan Kesehatan Dinkes Kotamobagu, Yudi Pontoh, vaksinasi Covid-19 tersebut terbuka untuk masyarakat umum, baik dari lansia atau pun anak-anak umur 12-17 tahun.
“Sasarannya 120 peserta, dengan menggunakan jenis vaksin Sinovac, baik untuk lansia atau pun anak-anak umur 12-17 tahun,” katanya. (Gie)