KILASTOTABUAN.COM, BOLTIM – Setelah melewati tahapan seleksi calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Daerah Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) tahun 2022, sebanyak 27 calon Paskibraka yang terpilih siap mengikuti tahap selanjutnya.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Boltim Sogol Mamonto mengatakan, 27 calon Paskibraka Boltim siap mengikuti tahap latihan persiapan pengibaran bendera pusaka pada Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT-RI) yang ke-77 pada 17 Agustus 2022 mendatang.
Menurutnya, tahapan latihan dan masa karantina akan mulai dilaksanakan pada bulan Juli 2022 nanti.****
ADVERTISEMENT