KILASTOTABUAN.COM, BOLTIM – Bupati Sam Sachrul Mamonto hadiri pisah sambut pimpinan Komando Daerah Militer (Kodim) 1303, Kabupaten Bolaang Mongondow, Rabu 29 Juni 2022.
Diketahui Letkol Inf Raja Gunung Nasution S.I.P, yang merupakan Dandim Bolaang Mongondow yang lama dipindah tugaskan di Bandung, sementara Letkol Inf Topan Anker, S,sos sebagai Dandim Bolaang Mongondow yang baru.
Bupati Sachrul dalam sambutannya, mendoakan Letkol Inf R G Nasution bisa kembali ke Sulawesi Utara sebagai perwira tinggi.
“Saya tidak akan mengucapkan selamat tinggal untuk Dandim Nasution, Karena saya yakin suatu saat akan bertemu lagi, dan saya doakan bisa kembali sebagai Danrem,” kata Bupati.
Dikesempatan itu juga Bupati Sachrul sedikit menceritakan persahabatannya yang sudah terjalin cukup lama dengan Letkol Nasution.