KILASTOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Terdapat tiga titik lampu lalu lintas di Kotamobagu yang kurang berfungsi. Hal ini mendapat perhatian dari instansi teknis terkait, yakni Dinas Perhubungan Kotamobagu.
Menurut Kepala Dinas Perhubungan Kotamobagu Usmar Mamonto, bahwa tiga titik fasilitas lampu lalu lintas yang kurang berfungsi dengan baik itu, ada di wilayah simpang empat Kelurahan Mogolaing, Kelurahan Molinow, dan Kelurahan Matali.
Baca Juga: Bupati Sachrul Periksa Kesiapan Tempat Isolasi Pasien Covid-19
“Untuk perbaikan lampu lalu lintas yang rusak itu, sudah kita usulkan dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Perubahan. Semoga ini bisa terealisasi,” kata Usmar.
Ia melanjutkan, saat ini traffic light yang mengalami kerusakan masih menggunakan solar cell, sehingga pada perbaikan nanti akan dialihkan ke listrik.
“Insyaallah traffic light bisa diperbaiki secepat mungkin, karena memang sudah lama traffic light tersebut tidak berfungsi,” katanya. (Anggi)