KILASTOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kotamobagu Meiddy Makalalag bersama anggota DPRD Eka Sartika Mashoeri, menggelar reses program penyerapan dan penghimpunan aspirasi masyarakat dapil Kotamobagu Selatan, Minggu (4/7/2021) malam.
Dalam kegiatan tersebut, Meiddy Makalalag mengatakan bahwa terdapat 25 anggota DPRD Kota Kotamobagu, dan untuk Kotamobagu Selatan telah memiliki enam orang perwakilan yang diberikan amanat dan kepercayaan masyarakat Kotamobagu Selatan untuk bisa mengemban tugas, dalam rangka bagaimana bisa menjabarkan seluruh aspirasi-aspirasi yang bisa diperjuangkan dan diimplementasikan dalam program dan kegiatan pemerintah Kotamobagu yang muaranya bisa dirasakan oleh masyarakat.
“Untuk itu, melalui reses kali ini kami dapat mendengar secara langsung masukan, saran, kritikan serta dukungan dari masyarakat secara langsung. Lewat reses ini juga, kami berenam akan bisa memperjuangkan hal-hal yang menjadi harapan dan keinginan masyarakat yang ada di 9 desa/kelurahan di Kotamobagu Selatan,” katanya.
Baca Juga: Wabup Boltim Buka Muscab FORKI 2021
Ia melanjutkan, dengan mengundang semua jajaran, baik pemerintah kecamatan dan pemerintah desa/kelurahan bertujuan untuk dapat mengetahui secara jelas hal yang menjadi kebutuhan di wilayah masing-masing.
“Untuk tahun lalu dan tahun ini adalah tahun tersulit bagi jajaran pemerintah Kotamobagu. Sebab, pemerintah saat ini harus berpikir keras untuk bagaimana bisa memikirkan dan menjabarkan, serta mengalokasikan semua hal-hal yang berkaitan dengan kebutuhan masyarakat yang ada di Kotamobagu di tengah wabah yang sedang melanda dunia,” katanya.
Kegiatan tersebut dilaksanakan di kediaman Meiddy Makalalag, dengan tetap menjaga dan memperhatikan protokol kesehatan, dan dihadiri Kepala Dinas PUPR Kotamobagu, Kepala Dinas Pertanian, perwakilan Dinas PMD, Kepala Bagian Hukum Kotamobagu, serta camat dan seluruh sangadi/lurah di Kecamatan Kotamobagu Selatan. (Gie)