KILASTOTABUAN.COM, BOLTIM – Pemerintah Desa (Pemdes) Pinononatuan mengikuti kegiatan pelatihan pendidikan hukum paralegal yang diberikan oleh Kejaksaan Negeri (Kejari) Kotamobagu, bertempat di kantor Desa Pinonobatuan, Rabu (17/11/2021).
Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Kepala Desa (Sangadi) Pinonobatuan, Nasrudin Mamonto, dengan harapan agar aparatur desa mendapatkan pembekalan hukum dalam menjalankan tugas sebagai pemerintah desa, salah satunya dalam pengelolaan Anggaran Dana Desa, serta melaksanakan tugas sebagai lembaga adat di desa.
“Pendidikan hukum ini dilakukan agar seluruh aparatur Desa Pinonobauan mendapatkan ilmu hukum, yang nantinya akan diterapkan dalam tugas yang dilaksanakan, sesuai dengan posisi jabatan masing-masing,” kata Sangadi Desa Pinonobatuan, NAsrudin Mamonto.
Sangadi mengharapkan agar, seluruh rangkaian kegiatan tersebut dapat diikuti dan dimengerti oleh aparatur desa, agar nantinya ilmu hukum tersebut dapat diterapkan dalam kerja.
“Semoga seluruh aparatur Pemerintah Desa Pinonobatuan dapat memahami dan mengerti setiap materi yang disampaikan oleh pematari, dimana ilmu ini diharapkan dapat diimplementasikan dalam kinerja,” katanya.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Camat Modayag Barat, Sarpia Mamonto, dan seluruh Aparatur Pemerintah Desa Pinonobatuan. (Anggi)