KILASTOTABUAN.COM, BOLTIM – Guna meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat, Pemerintah Desa Tangaton, Kecamatan Modayag Barat, tengah melakukan pembangunan jalan paving block dengan biaya yang bersumber dari Dana Desa sebesar Rp 336.240.021.
Pembangunan jalan yang sedang dikerjakan, merupakan jalan perkebunan yang terletak di Dusun 1 Desa Tangaton, dengan lebar 3 meter dan panjang 221 meter.
Kepala Desa Tangaton, Mudasir Mamonto, yang sedang dalam pengawasan pekerjaan jalan tersebut, mengatakan bahwa jalan paving block yang sedang dibangun bukan hanya jalan perkebunan warga, tetapi juga jalan untuk ke tempat pemakaman umum Desa Tangaton.
Baca Juga: Ini Rekomendasi Komisi III DPRD Kotamobagu di Hearing Dugaan Pungli Paskibra
“Apa yang kami bangun sesuai dengan kebutuhan warga. Karena jalan merupakan salah satu indikator untuk meningkatkan perekonomian masyarakat, dengan jalan bagus kita semuanya akan lebih mudah, terlebih penduduk desa di sini notabenenya merupakan para petani. Dengan begitu, kami yakin masyarakat akan lebih merasakan manfaatnya,” kata Mudasir, pada Selasa (7/9/2021).
Selanjutnya, dirinya mengimbau kepada masyarakat untuk ikut mengawasi pelaksanaan pembangunan itu agar proses pengerjaannya segera diselesaikan. Tak hanya itu, dia juga meminta kepada masyarakat setelah pekerjaan ini terselesaikan, masyarakat juga harus ikut memelihara.
“Jalan ini jalan kita bersama, sebab itu saya berharap masyarakat harus ikut memelihara ini agar bisa dirasakan lebih lama, dan tidak cepat rusak,” katanya. (Awi)