KILASTOTABUAN.COM, JAKARTA — Tiket leg 1 final Piala AFF Indonesia vs Thailand resmi dijual hari ini, Senin (27/12), dengan harga 25 dolar Singapura atau setara Rp262 ribu.
Federasi Sepak Bola Singapura (FAS) menyatakan tiket untuk pertandingan leg 1 final Piala AFF 2020 antara Indonesia vs Thailand sudah mulai dijual hari ini pukul 09:00 waktu Singapura.
Tiket pertandingan bisa dibeli melalui online lewat situs Ticketmaster. Sementara untuk tiket final leg 2 antara Indonesia vs Thailand akan dijual Kamis (30/12) mulai pukul 12:00 waktu Singapura.
Tiket pertandingan final Piala AFF 2020 antara Indonesia vs Thailand dibagi menjadi dua kategori, dewasa dan anak-anak. Tiket pertandingan untuk orang dewasa dijual dengan harga 25 dolar Singapura atau setara Rp262 ribu.
Sementara tiket kategori anak-anak 12 tahun ke bawah dijual dengan harga 15 dolar Singapura atau setara Rp157 ribu. Penonton 12 tahun ke bawah harus didampingi orang dewasa 21 tahun ke atas saat hadir di Stadion Nasional.
Total hanya ada 10.000 tiket pertandingan leg 1 final yang dijual dari 55.000 kapasitas Stadion Nasional. Hal itu sesuai dengan perintah Pemerintah Singapura selama ajang Piala AFF.
Indonesia dan Thailand bertemu di final Piala AFF untuk kali keempat. Sebelumnya Indonesia dikalahkan Thailand dalam tiga final Piala AFF sebelumnya pada 2000, 2002 dan 2016.
Timnas Indonesia melangkah ke final Piala AFF 2020 usai mengalahkan Singapura dengan kemenangan agregat 5-3. Sedangkan Thailand mengandaskan perlawanan tim juara bertahan Vietnam dengan kemenangan agregat 2-0. (*)
Sumber: CNN Indonesia