KILASTOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Kotamobagu, Alfitri Tungkasi bersama Win Ponuntul melaksanakan reses untuk menyerap aspirasi masyarakat Dapil Kotamobagu Selatan, bertempat dikediaman Win Ponuntul, Sabtu (3/7/2021).
Win Ponuntul mengatakan bahwa agenda reses yang dilaksanakan oleh DPRD Kotamobagu, merupakan agenda penting dalam menjalankan tugas dan fungsi sebagai legislatif.
“Reses ini adalah bentuk perhatian wakil rakyat untuk menampung sekaligus menjaring aspirasi masyarakat, baik masalah sosial, pembangunan dan sebagainya. Untuk diteruskan kepembahadan selanjuynya, serta diperjuangkan,” kata Win.
Baca Juga: Haris Perjuangkan Infrastruktur Jalan Di Kelurahan Mogolaing
Sementara itu, Alfitri Tungkagi menambahkan bahwa usai agenda ini. Apa yang menjadi aspirasi masyarakat akan diperjuangkan untuk bisa terrealisasi sesuai dengan harapan.
“Setelah seluruh aspirasi atau usulan ini diterima, kami akan mengkaji kembali dan membahas bersama dengan teman – teman anggota lainnya yang ada di DPRD Kotamobagu,” kata Tungkagi.
Ia juga menambahkan bahwa, kegiatan kali ini dilaksanakan sesederhana mungkin, karena mengingat kondisi saat ini masih dalam keadaan pandemi Covid 19.
“Karena masih pandemi Covid 19, maka kami melaksanakan reses dengan sederhanan, akan tetapi tidak mengurangi nilai dan tujuan dari reses tersebut. Kegiatan ini juga menerepkan protokol kesehatan secara ketat, agar kita bisa saling menjaga untuk tidak terpapar virus Corona,” tutupnya. (Anggi)