KILASTOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Sekretaris Daerah (Sekda) Kotamobagu, Sofyan Mokoginta saat ini masih menjabat sebagai asisten III Setda Kotamobagu bidang administrasi pembangunan, Rabu 27 Juli 2022.
Sofyan Mokoginta sebelum dilantik sebagai Sekda Kotamobagu pada 1 April 2022, Sofyan menduduki posisi sebagai asisten III.
“Plt Asisten III Kotamobagu saat ini Sofyan Mokoginta. Sofyan menjabat Sekda sejak 1 April 2022, sejak itu ia menjabat dua jabatan,” kata Analis Kepegawaian Muda BKPP Kotamobagu, Al Mutawakkil kepada Kilastotabuan.com.
Menurut Mutawakkil, pengisian posisi asisten III harus diusulkan terlebih dahulu ke Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN). Kemudian akan dilaksanakan lelang jabatan.